Lapsus
Selasa 07 Januari 2025 23:19
Ketua DPRD Kota Tangerang Rusdi Alam siap mendatangi KemenPANRB untuk menindaklanjuti proses seleksi PPPK di Pemkot Tangerang. (FOTO: BantenExpres)
\"Share

BANTENEXPRES - Ketua DPRD Kota Tangerang, Rusdi Alam menegaskan siap memperjuangkan aspirasi tenaga harian lepas (THL) yang sudah mengabdi lama di Pemerintahan Kota Tangerang, namun gagal atau tidak lolos menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak alias PPPK penuh waktu.

Hal itu dikatakan Rusdi saat menerima puluhan perwakilan THL yang menggelar aksi di Plaza Pemkot Tangerang, Selasa (07/01) sore. Aksi para THL menolak PPPK paruh waktu.

Dalam aspirasinya, para THL meminta para wakil rakyat [DPRD] untuk memanggil kepala BKPSDM Kota Tangerang guna dimintai keterangan. Lantaran mereka menilai hasil penerimaan seleksi PPPK beberapa waktu lalu ada kejanggalan.

"Atas persoalan itu, ini menjadi bahan koreksi buat kita di DPRD. Karena dari yang dilaporkan formasi penerimaan PPPK itu tidak sebanding dengan jumlah THL di OPD yang ada," kata Rusdi kepada wartawan.

Oleh karenanya, ia pun akan memanggil pihak-pihak yang mengambil kebijakan khususnya BKPSDM, untuk dimintai keterangan bagaimana proses seleksi dan penentuan kwota itu diajukan ke KemenPANRB.

"Karena keinginan kita itu kwota yang ada di masing-masing OPD sebanding dengan jumlah THL," ucap politisi partai Golkar ini.

Karena menurut dia, bicara kemampuan anggaran Pemkot Tangerang sangat mampu. "Walau tidak ada bantuan dari pusat (DAU), anggaran kita cukup. Dan kedepanya kita sama-sama akan perjuangkan," tegas dia.

Rusdi juga menilai ada kesalahan perencanaan dan kelemahan data kepegawaian yang ada di Pemerintahan Kota Tangerang. Karena ia melihat ada kwota (PPPK) yang sia-sia, seperti di Dinas Pendidikan dan Kesehatan.

"Sehingga ada satu OPD yang di slot kwotanya berlebih khsusunya di dua OPD besar itu. Kita kedepan bagaimana kwota di dinas itu bisa kita manfaatkan kembali untuk diporsikan ke OPD-OPD yang lain," tutur dia.

Dengan demikian, selanjutnya DPRD akan segera memanggil para pemangku kebijakan, khususnya BKPSDM maupun eksekutif lainnya.

"Karena ada kejanggalan kita melihatnya, kalau proses penentuan kwota itu berdasarkan analisa jabatan harusnya temen-temen sudah bisa ngitung berapa jumlah THL dan beban kerjanya apa saja, sehingga dari analisa jabatan itu bisa merekomendasikan jumlah kwota yang sebanding dengan jumlah THL yang ada," papar dia.

Menurutnya, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bisa melakukan itu. Ia mencontohkan di lembaga dan beban kerja serta tugas yang sama, pada Sekretariat DPRD Tangsel dan Kota Tangerang.

"Tapi berdasarkan analisa jabatan, kalau di Kota Tangerang jumlah kwotanya 7 sementara di Tangsel 120. Ini kan persoalan yang harus kita tindak lanjuti, baik proses perencanaan maupun kajian Anjab-nya seperti apa," kata dia.

Maka kedepan, lanjut dia, kelemahan-kelemahan itu harus menjadi evaluasi, bagaimana kemudian Pemerintah Kota Tangerang bisa membenahi database kepegawaian untuk jauh lebih baik lagi.

Paska pertemuan hari ini, pihaknya siap melakukan beberapa upaya salah satunya akan berkoordinasi dan segera memanggil BKPSDM.

"Dan kalau perlu kita juga akan datang ke KemenPANRB dan BKN menyampaikan persoalan-persoalan yang ada di Kota Tangerang ini," ujar dia menekankan.

"BKPSDM kita agendakan atau upayakan di minggu ini kalau gak minggu depan kita panggil, juga dengan temen-temen di Komisi I dan Ortala. Dan beberapa OPD khususnya Dinas Pendidikan dan Kesehatan, karena dapat porsi kwota yang berlebih. Kita pengen tahu bagaimana prosesnya sampai penetapan kwotanya melebihi jumlah THL yang ada bahkan melampaui jauh," Rusdi menandasi.

Diketahui, sekira 100-an orang dari tenaga harian lepas (THL) Kota Tangerang menggelar aksi proses penerimaan seleksi PPPK yang baru saja digelar pemerintah. Mereka menolak PPPK paruh waktu dan menuntut penuh waktu.

Massa THL yang tidak lolos seleksi PPPK penuh waktu datang dari berbagai instansi di Pemerintahan Kota Tangerang, antara lain THL Kesbangpol, BPBD, Dishub hingga para THL tingkat Kecamatan.

(ZIE/GUNG)

Tentang Kami | Hubungi Kami | Redaksi | Disclaimer

PT BantenExpres Siber Media ©2018     develop by mitratek